Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 1427/Pasangkayu Ziarah ke TMP Martajaya

    Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 1427/Pasangkayu Ziarah ke TMP Martajaya

    Pasangkayu - Dalam rangka memperingati hari juang TNI AD, Kodim 1427 /Pasangkayu ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Martajaya, Kelurahan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu Prov. Sulbar. Kamis (14/12/2023).

    Upacara ziarah yang diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan rombongan diikuti oleh para Perwira, Bintara, Tamtama dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), dipimpin langsung Dandim, Letkol Czi Dony Siswanto, berlangsung dengan tertib dan khidmat

    Selanjutnya, untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan dilaksanakan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga pada Tugu Makam Pahlawan.

    Upacara ziarah rombongan diakhiri dengan penaburan bunga di pusara para pahlawan kusuma bangsa, yang dilakukan oleh pimpinan rombongan dan diikuti para peserta upacara.

    Dandim Letkol Czi Dony Siswanto mengatakan bahwa hari juang TNI AD yang dulunya dikenal dengan hari Juang Kartika adalah tonggak sejarah bagi TNI, khususnya bagi anggota TNI AD.

    “Selain sebagai tonggak sejarah, peringatan Hari Juang TNI AD juga diharapkan mampu menjadi penyemangat bagi para prajurit. Termasuk untuk melaksanakan tugas dalam mempertahankan NKRI, ” harap Dandim lulusan Akmil 2004 ini.

    pasangkayu
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 1428/Mamasa gelar syukuran dalam rangka...

    Artikel Berikutnya

    Hari Juang TNI AD ke-78 Tahun 2023 Digelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Karossa Kembali Jadi Juara Umum Pentas PAI Tingkat Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024

    Ikuti Kami